Trik Ubah Timeline FB Ke Versi Awal Dengan Addon Mozilla

{UNIQUE NEWS CENTER at home and abroad}

Banyak pengguna facebook yang sudah beralih ke tampilan timeline merasa kesusahan dengan tampilan baru ini. Selain tampilan ini terlalu berat untuk koneksi yang pas-pasan dan juga terlalu rumit penggunaanya bagi sebagian orang. Mereka yang telah menggunakan timeline/kronologi ini tidak bisa mengembalikan lagi ke tampilan semula karena pihak facebook belum menyediakan pilihan itu dikarenakan pihak facebook telah meresmikan tampilan timeline sebagai tampilan default mereka dan akan mengubah secara bertahap semua profil lama menjadi timeline/kronologi.

Pihak facebook sudah banyak mendapat klaim pengaduan dari banyak penguuna di berbagai negara akan tampilan timeline ini dan diminta agar menyediakan pilihan untuk kembali ke versi lama. Rumornya yang beredar disesama facebookers, kemungkinan facebook akan menambah opsi tombol pengganti/switch button untuk mengubah kembali tampilan timeline ke versi lama dan sebaliknya. Tapi belum jelas kepastiannya. Yah, kita tunggu saja semoga pihak facebook menanggapi pengaduan dari penggunanya yang merasa kesulitan dengan timeline ini.

Bagi sobat yang sudah terlanjur menggunakan timeline dan merasa kewalahan dengan tampilan ini, ada trik untuk menjadikan tampilan profil sobat kembali ke versi lama. Tapi ini hanya bisa untuk komputer sobat saja. Intinya, teman sobat tetap melihat tampilan sobat sebagai timeline. Dari pada panjang lebar, lebih baik kita praktekkan saja triknya. Pada trik ini kita mengunakan browser mozilla.
Berikut caranya:
  • Buka page add-on User Agent Switcher klik di sini dan installah pada browser mozilla sobat.
  • Setelah add-on terinstal, restartlah mozilla sobat.
  • Pilih tabmenu Tools --> Default User Agent --> Internet Explorer -->Internet Explorer 7
  • Sekarang, coba buka halaman profil fb sobat. Lihatlah hasilnya.

Trik ini hanya berlaku dikomputer sobat atau komputer yang telah terinstal add-on user agent switcher saja. Jadi kalo sobat membuka fb dari komputer lain harus mengulang lagi trik diatas. Teman-teman fb sobat tetap melihat tampilan profil fb sobat sebagai timeline.
Cara mengembalikan tampilan default:
  • Buka tabmenu Tools --> Internet Explorer 7 --> Default User Agent


  • Sumber : http://mampirbro.blogspot.com/

    Comments